Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jenis Alat Ukur yang Digunakan untuk Proyek Pembangunan, Pertambangan dan Perkebunan

gambar proyek pembangunan

" Ketahui berbagai jenis alat ukur yang sering digunakan di lingkungan proyek beserta fungsinya "

Memulai pengerjaan proyek selalu dibutuhkan persiapan yang matang, baik dari sumber daya manusia dan peralatan yang akan dibutuhkan untuk mendukung pengerjaan proyek tersebut.

Terutama selama perencanaan proyek dibutuhkan peralatan untuk menentukan posisi yang tepat untuk menempatkan, seperti titik peletakan pondasi, titik pemboran, menghitung volume galian dan berbagai kebutuhan lainnya.

Peralatan untuk menentukan posisi yang lebih akurat dibutuhkan alat ukur. Alat ukur memiliki fungsi untuk mengukur dan menentukan titik secara akurat.

Alat ukur di lingkungan proyek biasanya memiliki berbagai jenis. Nah, Apakah Anda tahu berbagai jenis alat ukur di lokasi proyek?.

Inilah 4 jenis alat ukur yang digunakan untuk proyek pembangunan gedung bertingkat, proyek pertambangan, perkebunan dan berbagai proyek infrastruktur, seperti jalan. Berikut jenis dan fungsi alat ukurnya:

1. Total Station (TS)

gambar total station
Gambar Total Station

Alat ukur Total Station (TS) digunakan untuk mengukur lokasi pembangunan sebelum peletakan pondasi dan penggalian tanah.

2. Water Pass (WP)

gambar waterpass
Gambar water pass

Alat ukur water pass berfungsi untuk mengukur benda atau garis berada dalam posisi yang rata, baik secara vertikal maupun horizontal.

3. Sound Level Meter

gambar sound level meter
Gambar sound meter level

Alat ini digunakan untuk mengukur intensitas bunyi dari alat konstruksi untuk memastikan lingkungan disekitar tetap kondusif dan nyaman.

4. Real Time Kinematics

gambar real time kinematics
Gambar real time kinematics

Alat pengukuran data satelit atau sebagai navigasi untuk meningkatkan ketepatan data posisi sebelum pembangunan berlangsung.

Jadi, sekarang sudah tahukan jenis - jenis alat ukur di proyek pembangunan, pertambangan, konstruksi dan perkebunan serta fungsi dari alat ukur tersebut. Setiap alat ukur memiliki fungsi yang berbeda, sesuai dengan kebutuhannya.

Sangat senang menerima kritik dan saran di kolom komentar. Demikian ulasan singkat mengenai " Jenis Alat Ukur yang Digunakan untuk Proyek Pembangunan " Semoga Bermanfaat.


Dp.

Post a Comment for "Jenis Alat Ukur yang Digunakan untuk Proyek Pembangunan, Pertambangan dan Perkebunan "