Cara Download Data Statistik Gempa Bumi
Gambar jalan rusak akibat gempa bumi |
" Data statistik gempa bumi, seperti jumlah, kekuatan (magnitudo) dan peta penyebaran gempa bumi pada suatu daerah dapat diperoleh untuk mengetahui sejarah intensitas gempa di daerah tersebut "
Gempa bumi merupakan salah satu bencana alam yang paling menakutkan di muka bumi ini. Gempa bumi adalah bencana yang diakibatkan oleh proses geologi yang akan terus - menerus terjadi. Gempa adalah satu dari empat bencana alam geologi di Indonesia.
Gempa dapat terjadi akibat pergerakan lempeng bumi (gempa tektonik), jalur patahan, letusan gunung api dan runtuhan batuan. Gempa juga dapat mengakibatkan naiknya permukaan laut yang disebut dengan "Tsunami".
Apa itu Gempa Bumi
Gempa bumi adalah getaran atau guncangan yang terjadi di permukaan bumi, yang disebabkan oleh tumbukan antar lempeng bumi, patahan aktif, aktivitas gunung api atau runtuhan batuan.
Gempa bumi yang menyebabkan gunjangan hebat di permukaan bumi, dapat mengakibatkan rusaknya infrastruktur bangunan rumah, kantor, jembatan, jalan dan longsor yang kemudian menimbulkan korban jiwa.
Skala Gempa
Alat untuk mencatat gempa bumi yang diakibatkan oleh gelombang seismik dan guncangan tanah disebut dengan Seismograf. Gelombang yang diakibatkan oleh guncangan gempa bumi diukur dengan satuan Magnitudo.
Magnitudo adalah sebuah besaran yang menyatakan secara jelas tentang berapa besarnya energi seismik yang dipancarkan oleh sumber gempa. Skala magnitudo gempa bumi adalah 2,5 sampai 10.
Di Indonesia, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memiliki alat dan teknologi untuk mencatat dan merekam aktivitas dan kejadian gempa bumi yang terjadi diseluruh daerah di Indonesia. BMKG memiliki website untuk mengetahui informasi gempa bumi terkini.
Download Data Distribusi Gempa
Jika ingin memperoleh data - data histori distribusi gempa bumi dari tahun ke tahun pada suatu daerah untuk berbagai kebutuhan, maka dapat diunduh di website United State Geological Survey (USGS).USGS adalah adalah sebuah agensi ilmiah pemerintah Amerika Serikat. Para ilmuwan USGS mempelajari lansekap Amerika Serikat, sumber daya alamnya, dan bencana alam yang mengancamnya.
Post a Comment for "Cara Download Data Statistik Gempa Bumi"