Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sebutkan 5 Jenis Batu Bata

gambar bangunan yang bermaterial batu bata
| Bangunan yang tersusun dari Batu Bata

“ Batu Bata masih menjadi pilihan utama sebagai bahan bangunan konstruksi, disamping mudah diperoleh, harganya yang masih layak untuk dibeli dan proses pemasangannya yang tidak begitu sulit “


Ketika menyinggung bidang konstruksi bangunan, tidak lengkap jika tidak membahas mengenai bahan baku utama bangunan. Salah satu jenis bahan bangunan yang harus dipersiapkan adalah Batu Bata.

Disaat, pembangunan infrastruktur yang lagi dikejar oleh pemerintah, terutama pemerintah Indonesia, bahan Batu Bata adalah salah satu kebutuhan untuk pembangunan nasional. Batu Bata adalah bahan pembentuk bangunan rumah, apartemen, bahkan gedung bertingkat.

Pengertian Batu Bata

Pengertian Batu Bata, berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), adalah benda yang berbentuk persegi panjang, seperti kotak atau peti kecil, tanah liat yang diaduk sampai halus, kemudian dicetak, dikeringkan, lalu dibakar (dipakai untuk membuat dinding dan sebagainya).

Bahan Pembentuk Batu Bata

Batu Bata yang diperjualbelikan dan digunakan sampai saat ini, dibuat dari berbagai bahan, seperti tanah merah, pasir kapur (trass), semen pasir, sering disebut dengan batako dan yang terakhir Batu Bata ringan, sejenis batu apung.

Dari berbagai Batu Bata ini, memiliki ukuran dan spesifikasi tertentu, tergantung dari kebutuhan. Disamping itu diperlukan pengetahuan yang memadai untuk menentukan jenis Batu Bata yang ingin digunakan.

Jenis - Jenis Batu Bata

Berdasarkan data dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Batu Bata dibagi dalam 5 jenis. Pengelompokan ini dibagi berdasarkan komposisi, bentuk dan spesifikasi, berikut daftarnya:

1. Bata Merah

gambar batu bata merah
| Gambar Batu bata Merah

Batu Bata merah terbuat dari tanah liat (clay) yang dibakar. Jenis Batu Bata ini adalah jenis yang paling umum dan sering digunakan. Kelebihan dari Batu Bata jenis ini adalah tahan lama, kokoh, harga yang relatif murah dan Batu Bata ini dapat membuat rumah atau bangunan lebih sejuk, sedangkan kekurangannya adalah memerlukan banyak perekat di dalam pemasangannya, seperti semen. Harga batu bata merah saat ini berkisar antara Rp 750 - 1000 per biji.

2. Bata Batako

gambar batu batako
| Gambar Batu bata Batako

Batu Bata jenis Batako terbuat dari campuran semen dan pasir kasar, yang dituangkan dalam alat cetak. Kelebihan Batako adalah sifat fisiknya yang besar dan berongga, menjadikan pemasangannya menjadi lebih cepat dan kedap air, sedangkan kekurangan Batu Batako adalah bersifat menyimpan panas, sehingga membuat suhu bangunan cenderung terasa panas. Harga bata batako murni berkisar Rp 2.900 per biji.

3. Bata Hebel

gambar batu bata hebel
| Gambar Batu bata Hebel

Batu Bata Hebel terbuat dari bahan - bahan yang melalui proses kimiawi, yang sering disebut dengan Batu Bata ringan. Kelebihannya adalah daya serap airnya rendah, membuat beban struktur bangunan menjadi ringan, sedangkan kekurangan jenis ini, dalam pemasangannya membutuhkan perekat khusus dan harganya yang relatif mahal, sedangkan harga bata hebel Rp 745 per kubik (m3).

4. Bata Berlubang

gambar batu bata berlubang
| Gambar Batu bata Berlubang

Batu Bata ini cukup populer, dikarenakan dalam proses pembuatannya nya relatif cepat, terutama disaat proses pembakaran dan pengeringan. Kelebihan dari jenis ini adalah sangat cocok digunakan untuk struktur ringan dan struktur berbingkai pada bangunan bertingkat, sedangkan kekurangannya, sebelum pemasangan, Bata ini terlebih dahulu direndam dengan air selama 24 jam, kemudian dikeringkan dibawah terik sinar Matahari. Harga batu bata berlubang di pasaran saat ini berkisar Rp 1.050 per biji.

5. Bata Purpose-Made

gambar batu bata Purpose-Made
| Gambar Batu bata Purpose-Made

Merupakan jenis Batu Bata yang dibuat untuk memenuhi kebutuhan khusus. Kelebihan dari jenis ini, dapat memudahkan proses pemasangan kusen pintu dan jendela, sedangkan kekurangannya, harga relatif mahal, tidak mudah didapat di pasaran, karena harus dibuat secara khusus. 

Artikel ini dibuat berdasarkan opini pribadi dan data dari berbagai sumber. Mohon dikoreksi jika ada kesalahan penulisan di dalam artikel ini. Sangat senang hati menerima kritik dan saran di dalam komentar, untuk menyempurnakan artikel ini.

Demikian ulasan singkat mengenai “ Sebutkan 5 Jenis Batu Bata “ Semoga Bermanfaat.

Dp.

Post a Comment for "Sebutkan 5 Jenis Batu Bata"