Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ketahui Daerah Penghasil Nikel di Indonesia

gambar dump truck di pertambangan nikel
Gambar pertambangan Nikel

“ Berdasarkan data USGS tahun 2021, Indonesia memiliki cadangan nikel dan produksi nikel terbesar di dunia, sedangkan daerah penghasil nikel adalah Sulawesi Tengara, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tengah  “

Nikel (Ni) adalah logam yang memiliki warna putih keperak-perakan dengan karakteristik kuat, tahan panas, ringan dan tahan karat. Memiliki daya hantar listrik dan panas yang baik sehingga cocok digunakan untuk pelapis tembaga, besi dan aluminium untuk menghindari korosi.

Sumber Daya dan Cadangan

Berdasarkan laporan U.S. Geological Survey (USGS) tahun 2021, total sumber daya nikel dunia adalah sekitar 300 juta ton nikel, di mana 60% berupa deposit laterit dan 40 % jenis deposit sulfida. Sedangkan, cadangan terbukti nikel dunia sebesar 94 juta ton nikel.

Indonesia sendiri memiliki sumber daya nikel dengan jenis nikel laterit. Laporan tahun 2020, Indonesia memiliki total sumber daya nikel sebesar 143 juta ton dan total cadangan terbukti sebesar 49 juta ton nikel. Pada tahun 2021, Indonesia menduduki peringkat pertama sebagai produsen nikel terbesar di dunia.

Pemanfaatan Nikel

Nikel dapat menjadi bahan baku utama atau bahan penolong. Nikel dalam bentuk barang jadi, seperti Pig ore, Feronikel, Nickel matte adalah bahan baku pembuat baja tahan karat (Stainless Steel). Sedangkan, nikel hasil proses Hidrometalurgi MHP digunakan sebagai bahan pembuat baterai mobil listrik, jenis lathium-ion (Li-Ion).

Daerah Penghasil Nikel Terbesar

Berdasarkan data tahun 2020, daerah sebaran nikel, baik sumber daya dan cadangan nikel terbesar di Indonesia terdapat di 3 Provinsi utama, yaitu Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Maluku Utara dan Papua Barat.

Sedangkan, daerah utama penghasil nikel adalah Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Selatan. Di Sulawesi Tenggara terdapat perusahaan pertambangan nikel terbesar di Indonesia, yaitu Vale Indonesia.  

Total sumber daya dan cadangan logam nikel Indonesi berjumlah 143 juta ton dan 49 juta ton. Berdasarkan tingkat keyakinannya, sumber daya diklasifikasikan menjadi empat jenis, yaitu: sumber daya hipotetik, tereka, tertunjuk dan terukur. Sementara cadangan diklasifikasikan menjadi dua jenis yaitu cadangan terkira dan terbukti.

Persebaran Nikel di Indonesia

Daerah persebaran nikel cadangan utama dan izin aktif komoditas nikel di Indonesia pada Juni 2021, Ditjen Minerba mencatat terdapat total 339 izin aktif yang terdiri dari 4 Izin Usaha Penambangan/Kontrak Karya Eksplorasi (IUP/KK Eksplorasi), dan 329 IUP/KK Operasi Produksi (IUP/KK OP), dengan total wilayah sekitar 836 ribu hektare.

Adapun 2 IUP Eksplorasi berada di Sulawesi Tenggara dan 2 IUP Eksplorasi berada di Sulawesi Selatan, sementara IUP OP/KK tersebar di berbagai provinsi, yaitu 170 di Sulawesi Tenggara, 100 di Sulawesi Tengah, 4 di Sulawesi Selatan, 45 di Maluku Utara, 2 di Maluku, 2 di Kalimantan Selatan, 4 di Papua Barat, dan 1 di Papua. 

daerah sebaran nikel di indonesia
Gambar Daerah persebaran nikel di Indonesia (Gambar Ditjen Minerba Kementerian ESDM)

Perusahaan pertambangan nikel yang memiliki izin KK (Kontrak Karya) aktif per Januari 2021 adalah PT Gag Nikel, PT Vale Indonesia Tbk, dan PT Weda Bay Nickel. Sedangkan, perusahaan produsen nikel terbesar di Indonesia antara lain; PT Vale Indonesia dan PT Aneka Tambang Persero (ANTAM).

Penutup

Berdasarkan jumlah perusahaan pertambangan nikel aktif dan sebaran cadangan nikel, maka terdapat 6 provinsi sebagai daerah penghasil nikel terbesar di Indonesia, yaitu Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Maluku Utara, Sulawesi Selatan, Papua Barat.

Konsumsi terbesar nikel saat ini adalah sebagai bahan pemadu untuk membuat baja tahan karat. Selain itu, nikel juga dikonsumsi sebagai bahan baku untuk baterai, berbagai paduan non-ferrous, superalloy, dan juga sebagai nikel murni untuk digunakan dalam proses electroplating.

Sangat senang hati menerima kritik dan saran di dalam komentar untuk menyempurnakan artikel ini. Demikian ulasan singkat mengenai “ Ketahui Daerah Penghasil Nikel di indonesia “ Semoga Bermanfaat.


Dp.

Post a Comment for "Ketahui Daerah Penghasil Nikel di Indonesia"